sharing is caring

Musuh Jadi Teman | Karya : Rausyan

Punya musuh tapi jadi teman? Ya! itu pernah aku alamin saat aku duduk di kelas 2. Oh iya kita belum kenalan, namaku Rasyid, aku duduk di kelas 4. Mau tahu nggak ceritaku saat di kelas 2? Pasti mau kan? Ya sudahlah akan aku ceritakan. 
 
Pada waktu itu aku sedang berjualan  combro  lalu saat itu aku di jalan aku bertemu dengan Arga si pengganggu yang ada di sekolah, dia langsung saja mendorongku, aku tidak bisa melawannya aku hanya bisa menangis dan membiarkan combro daganganku jatuh. Aku menceritakan semuanya kepada ibu sambil menangis. Di rumah aku berpikir mengapa Arga itu suka mengganggu orang yang lemah termasuk aku.
Ya! Aku memang bukan keturunan orang kaya, ayahku adalah petani sedang ibuku adalah ibu rumah tangga tapi aku juga ikut bekerja, aku membantu ibuku berjualan combro. Tiap hari aku berjualan combro di sekeliling kampung. Tapi masalahnya pada hari libur aku sering digangguin sama Arga.
Selanjutnya pada hari minggu (liburnya dua hari, sabtu dan minggu).
Sekarang Si Arga nggak kelihatan, mungkin dia sakit? Pikirku.

Hari berlalu sangat cepat, aku bangun pukul 04.30 WIB. Aku mulai shalat subuh, sehabis shalat subuh aku mandi di sungai yang tak jauh dari rumahku kira-kira jaraknya Cuma 20 meteran saja. Di sana ada teman-temanku, ada Adi, Ifan dan teman-teman yang lain.
Habis mandi pagi aku langsung menyantap makananku. Aku makan nasi, tempe, ikan dan telur rebus. Hmm.. masakan ibu memang super enak. Terus aku langsung berangkat ke sekolah.

Ya biasa kalau di sekolah aku berjualan combro. Daganganku laris manis sampai ke guru-guru, tapi sayangnya aku selalu diganggu si Arga dan teman-temannya lagi. Tapi ada Adi mendukungku, aku hanya tersenyum. Adi bilang “Hai Arga kamu ini beraninya kau mengganggu orang yang lemah, kenapa enggak mengganggu orang seperti dirimu? Seenaknya saja ganggu orang yang lemah, huh!” terus aku pergi bersama Adi.

Ternyata sesampai di kelas semua teman-temanku mengomentari tentang Arga, Argapun ikut terkejut, dia tak sadar kalau dirinya sudah keterlaluan. Arga mencari bu guru dan meminta teman-teman untuk memaafkannya. Itulah ceritaku di masa lalu.

Musuh Jadi Teman
Oleh : Rausyan

PENCIL Project adalah proyek penulisan kreatif anak. Cerpen, Novel, Diary dan Komik karya Anak yang akan diterbitkan menjadi buku.
Labels: Fiksi, Menulis, PENCIL Project, Penulis Cilik

Thanks for reading Musuh Jadi Teman | Karya : Rausyan. Please share...!

0 Comment for "Musuh Jadi Teman | Karya : Rausyan"

@artridwan | www.artridwan.com. Diberdayakan oleh Blogger.
Back To Top